Libur (lagi) tlah tibaaaaa..dan tlah hampir usai.. :D

Bismillahirrahmaanirrahiim..

Assalamualaikum handai taulan tercinta..

Semoga kita semua selalu dilimpahi keberkahan dan keceriaan dimanapun berada..Aamiin..

Di kesempatan ini, aku hanya ingin meyapa teman-teman semua. Mumpung lagi libur dan tidak ada deadline tugas, jadi bisa nulis blog lagi, cihuyy..Eh, libur? Ya, libur. Libur lagi..padahal 3 minggu yang lalu juga libur. Kebetulan University of Hanze tempat aku menuntut ilmu saat ini kasih libur seminggu menyambut Spring season, yang pastinya langsung dikomen sama teman-teman tercinta di University of Groningen yang masih berkutat dengan kelas, deadline tugas, dan,..proposal thesis dengan kata-kata “Apa?? Putri dapat libur lagiii??” hahaha..antara senang campur prihatin campur bingung. Senang karena libur, prihatin karena lihat teman-teman super sibuk dengan thesis, bingung karena gak tau mau ngapain selama libur. Padahal sih sebenarnya banyak hal bermanfaat yang bisa dilakukan, seperti membaca buku, terserah lah mau buku bisnis, akuntansi, human resources, novel, komik, dll. Atau baca jurnal cari-cari ide untuk topik thesis, atau belajar masak biar makin jago bikin calon imam jatuh hati,,eeeeeeaaaaa..atau sekedar jalan-jalan cari inspirasi, aha! 😀

Pokoknya libur kali ini merasa kurang produktif. Baca buku ada sih, tapi gak tuntas. Belajar masak ada sih, bikin rendang malah, tapi gak rutin (terkait dana hahah), baca jurnal ada sih, tapi cuma dua buah. Jalan-jalan ada juga sih, tapi cuma ke Centrum (pusat kota). Aaaahh…gak total ni produktivitas selama libur. Ditambah dengan cuaca yang mendung hampir setiap hari, dingin..jadi ngantuk..

Tapi, biar ada sedikit sharing ke teman-teman, ini ada beberapa foto yang aku ambil waktu jalan-jalan ke centrum melewati Norderplantsoen, taman kota yang sangat asri, dimana ada danau kecil penuh bebek dan angsa, pohon pohon besar yang kini tanpa daun, rerumputan hijau tempat anak-anak bermain, dan kursi-kursi di sepanjang taman tempat bersandar melepas lelah bagi mereka yang telah berjalan jauh, atau sekedar menikmati pemandangan indah taman di tengah kota Groningen yang penuh canda tawa.

Enjoy the pictures! 🙂

IMG_20150218_163250 IMG_20150218_163340 IMG_20150218_163344 IMG_20150218_163354 IMG_20150218_164129

cantik gak taman nya? yang jelas asri dan sejuk dipandang..mudah-mudahan foto-foto tersebut bisa menjadi referensi bagi teman-teman semua untuk lanjut kuliah di Groningen, baik di University of Groningen ataupun di Hanze University of Applied Science. Groningen kota kecil tapi cantik looohh.. 🙂

Last but not least, biar blog ini sedikit memberikan daya guna, ini ada quotes bijak untuk kita semua:

“if you really want something, you will find A WAY. But if you don’t really want something, you will find AN EXCUSE”

pesan sponsor: Don’t give up on your dreams! make them come true! 🙂

Sampai bertemu lagi..

Salam hangat dari jauh,

-Putri-